TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 3:2

Konteks
3:2 Lalu Malaikat TUHAN 1  p  menampakkan diri kepadanya di dalam nyala api q  yang keluar dari semak duri. r  Lalu ia melihat, dan tampaklah: semak duri itu menyala, tetapi tidak dimakan api.

Keluaran 24:17

Konteks
24:17 Tampaknya kemuliaan TUHAN sebagai api h  yang menghanguskan di puncak gunung itu pada pemandangan orang Israel.

Imamat 9:24

Konteks
9:24 Dan keluarlah api z  dari hadapan TUHAN, lalu menghanguskan korban bakaran dan segala lemak di atas mezbah. Tatkala seluruh bangsa itu melihatnya, bersorak-sorailah mereka, lalu sujud menyembah. a 

Ulangan 4:11

Konteks
4:11 Lalu kamu mendekat dan berdiri di kaki gunung n  itu, sedang gunung itu menyala o  sampai ke pusar langit dalam gelap gulita, awan dan kegelapan. p 

Ulangan 4:24

Konteks
4:24 Sebab TUHAN, Allahmu, adalah api p  yang menghanguskan 2 , Allah yang cemburu 3 . q 

Ulangan 4:33

Konteks
4:33 Pernahkah suatu bangsa mendengar suara ilahi, yang berbicara dari tengah-tengah api, seperti yang kaudengar dan tetap hidup? q 

Ulangan 4:36

Konteks
4:36 Dari langit Ia membiarkan engkau mendengar suara-Nya y  untuk mengajari z  engkau, di bumi Ia membiarkan engkau melihat api-Nya yang besar, dan segala perkataan-Nya kaudengar dari tengah-tengah api.

Ulangan 5:4

Konteks
5:4 TUHAN telah bicara u  dengan berhadapan muka v  dengan kamu di gunung dan di tengah-tengah api w --

Ulangan 9:3

Konteks
9:3 Maka ketahuilah pada hari ini, bahwa TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan di depanmu m  laksana api n  yang menghanguskan; Dia akan memunahkan mereka dan Dia akan menundukkan mereka di hadapanmu. Demikianlah engkau akan menghalau dan membinasakan mereka dengan segera, o  seperti yang dijanjikan kepadamu oleh TUHAN.

Ulangan 9:1

Konteks
Orang Israel diperingatkan supaya jangan membanggakan jasanya
9:1 "Dengarlah, hai orang Israel! Engkau akan menyeberangi sungai Yordan h  pada hari ini untuk memasuki serta menduduki daerah bangsa-bangsa yang lebih besar dan lebih kuat dari padamu, i  yakni kota-kota j  besar yang kubu-kubunya sampai ke langit k --

1 Raja-raja 18:24

Konteks
18:24 Kemudian biarlah kamu memanggil u  nama allahmu dan akupun akan memanggil nama TUHAN. v  Maka allah yang menjawab dengan api, w  dialah Allah!" Seluruh rakyat menyahut, katanya: "Baiklah demikian!"

1 Raja-raja 18:38

Konteks
18:38 Lalu turunlah api m  TUHAN 4  menyambar habis korban bakaran, kayu api, batu dan tanah itu, bahkan air yang dalam parit itu habis dijilatnya.

1 Raja-raja 18:1

Konteks
Obaja, pegawai Ahab, bertemu dengan Elia
18:1 Dan sesudah beberapa lama, datanglah firman TUHAN kepada Elia dalam tahun yang ketiga: u  "Pergilah, perlihatkanlah v  dirimu kepada Ahab, sebab Aku hendak memberi hujan w  ke atas muka bumi."

1 Tawarikh 21:26

Konteks
21:26 Lalu Daud mendirikan di sana mezbah bagi TUHAN, mempersembahkan korban bakaran dan korban keselamatan dan memanggil TUHAN. Maka TUHAN menjawab dia dengan menurunkan api s  dari langit ke atas mezbah korban bakaran itu.

1 Tawarikh 21:2

Konteks
21:2 Lalu berkatalah Daud kepada Yoab dan kepada para pemuka rakyat: "Pergilah, hitunglah z  orang Israel dari Bersyeba sampai Dan, dan bawalah hasilnya kepadaku, supaya aku tahu jumlah mereka."

1 Tawarikh 7:1

Konteks
Suku-suku selebihnya
7:1 Anak-anak Isakhar t  ialah Tola dan Pua, u  Yasub dan Simron, empat orang.

Mazmur 18:9

Konteks
18:9 (18-10) Ia menekukkan langit, lalu turun, m  kekelaman n  ada di bawah kaki-Nya.

Ibrani 12:18

Konteks
Tanggung jawab yang berat
12:18 Sebab kamu tidak datang kepada gunung yang dapat disentuh 5  dan api yang menyala-nyala, kepada kekelaman, kegelapan dan angin badai, j 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:2]  1 Full Life : MALAIKAT TUHAN.

Nas : Kel 3:2

"Malaikat Tuhan" adalah Tuhan sendiri (ayat Kel 3:4-6). Allah juga menampakkan diri kepada Abraham sebagai "malaikat Tuhan" (Kej 22:11;

lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN).

[4:24]  2 Full Life : API YANG MENGHANGUSKAN.

Nas : Ul 4:24

Frasa yang deskriptif ini mengacu kepada kecemburuan kudus, kemarahan, dan hukuman Allah terhadap mereka yang meninggalkan firman dan jalan-jalan-Nya yang benar mengikut bentuk penyembahan berhala tertentu (ayat Ul 4:23; Ibr 12:25,29; bd. Yeh 1:13-14,27-28; Dan 7:9-10; Wahy 1:14-15; 19:11-12).

[4:24]  3 Full Life : ALLAH YANG CEMBURU.

Nas : Ul 4:24

Allah adalah "Allah yang cemburu" dalam arti tidak akan membiarkan ketidaksetiaan (yaitu, penyembahan dewa-dewa lain) pada umat-Nya (ayat Ul 4:23). Bentuk kecemburuan ini kudus dan benar. Demikian pula, dalam ikatan pernikahan, harus ada suatu kecemburuan kudus yang melindungi cinta dan kasih sayang di antara pasangan itu. Pasangan dalam pernikahan harus mengharapkan kasih dan kesetiaan mutlak, serta menuntut kesetiaan dan kejujuran penuh dari pasangannya dalam hubungan pernikahan.

[18:38]  4 Full Life : TURUNLAH API TUHAN.

Nas : 1Raj 18:38

Tuhan secara ajaib menurunkan api untuk membakar persembahan itu (bd. 1Taw 21:26; 2Taw 7:1). Mukjizat itu membenarkan Elia selaku nabi Allah dan membuktikan bahwa hanya Tuhan Israel adalah Allah yang hidup yang harus mereka sembah. Dengan cara sama, orang percaya harus berdoa dan mengharapkan manifestasi Allah di tengah mereka melalui Roh Kudus (lih. 1Kor 12:4-11; 14:1-40).

[12:18]  5 Full Life : GUNUNG YANG DAPAT DISENTUH.

Nas : Ibr 12:18-25

Situasi mengagumkan yang terjadi pada saat pemberian hukum Taurat (bd. Kel 19:10-25; Ul 4:11-12; 5:22-26) dan keistimewaan-keistimewaan Injil diperlihatkan. Akibat-akibat meninggalkan Injil jauh lebih mengerikan daripada akibat-akibat menolak hukum Taurat.



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA